image

poetry (living life)

KEHIDUPAN ITU HIDUP




Bisakah roda kehidupanku berhenti berputar?

Karena terhadang oleh tebing yang terjal

Atau aku bisa tetap melaju?

Tetap terfokus pada pelangi yang ku tuju





Saat diriku berhenti berotasi

Saat itu pula aku sadari

Aku masih bisa berevolusi

Dan bila tiba saatnya evolusiku pun terhenti

Aku bisa meledakkan diri

Seperti awal terbentuknya bumi

Bermula dari gumpalan gas dengan suhu tinggi

Namun menjadi dunia tempat kehidupan manusia terjadi



Atau, aku bisa meledak bagai supernova

Yang memunculkan keindahan dan keanggunan antariksa

Meski itu adalah tanda bahwa

Sebuah bintang telah mati dan habis masanya



Hidup ini seperti El Nino dan La Nina, kawan

Tak searti, bertentangan, namun tak terpisahkan

Keduanya saling melengkapi

Dan menciptakan keseimbangan duniawi



Saat jalan yang kau pilih terasa sulit dan berliku

Dan kau merasa dirimu tak kan mampu

Mengapa tak kau buat jalan itu menjadi lebih mudah

Ubah derajat jalan yang berliku itu

Menjadi jalan lurus dan kau perhalus

Karena sulit dan berliku yang kau rasa itu

Hanya ada dalam sudut pandang dan pikiranmu



Karena kehidupan ini hidup

Maka ia akan terus bernafas, bergerak, dan tak kan redup

Jangan kau buat pelangi menjadi hitam di hidupmu

Berilah ia warna jiwa semangat, ikhlas, dan damai selalu

Buat pelangimu menjadi goresan-goresan elok di langit kehidupan

Dengan usaha melukiskannya di kanvas takdir Tuhan

Karena mejikuhibiniu yang memukau itu

Tak terbentuk dengan sendirinya

Ada Kuasa Tuhan dan cahaya dari sang surya

Harus ada hujan sebelum pelangi tiba



Ketika hujan turun lebat bahkan badai pun mendekat

Percayalah dan yakinlah

Kau mampu mengubahnya menjadi pelangi yang indah

Dan memberi kemilau warna baru dalam kehidupan

Karena ingatlah,

Kehidupan itu hidup

Kehidupan itu hidup..

0 comments:

Post a Comment

Pages